Duniasports.com – Dua raksasa Italia, Juventus dan AC Milan, sepertinya bakal sering bertatap muka dalam perang harga saat ingin merekrut pemain baru. Selera mereka di bursa transfer musim panas ini cenderung mirip.

Juventus memasuki bursa transfer dengan tujuan menambah kualitas pada beberapa sektor, utamanya lini tengah. Memang, sektor ini menjadi masalah besar buat klub berjuluk Bianconeri tersebut selama musim 2021/22 kemarin.

Milan berhasil keluar sebagai juara Serie A di musim 2021/22. Namun bukan berarti mereka bisa berleha-leha. Klub besutan Stefano Pioli itu juga harus bergerak di bursa transfer untuk mendapatkan pemain yang bisa menaikkan ‘kelasnya’.

Kedua tim memiliki sejarah rivalitas panjang, dan seringkali terlibat dalam momen perebutan gelar Serie A. Namun soal pemain, mereka tampaknya memiliki selera serupa. Paling tidak untuk musim ini.

Juventus dan Milan Satu Selera

Beberapa waktu lalu, muncul pemberitaan kalau AS Roma bakal melepas Nicolo Zaniolo di bursa transfer musim panas ini. Mereka membutuhkan tambahan dana untuk menambah kekuatan di sektor lain pasukan Jose Mourinho.

Juventus dan Milan sama-sama terlibat dalam perburuan tanda tangan sang pemain. Milan sempat menyodorkan penawaran senilai 25 juta euro plus Alexis Saelemakers yang ditolak Roma. Sementara Juventus masih melihat situasinya dari kejauhan.

Zaniolo bukan satu-satunya pemain yang masuk ke dalam daftar incaran kedua klub tersebut. Menurut laporan dari Daily Mail, Juventus dan Milan juga sedang mengupayakan jalur keluar buat pemain Chelsea, Christian Pulisic.

Baca Juga : Warga Senegal Ingin Saya Tinggalkan Liverpool? Oke Siap!

Ada Peluang Merekrut Pulisic

Pulisic sedang gerah di Chelsea lantaran jarang mendapatkan kesempatan bermain musim lalu. Ia hanya tampil sebanyak 22 kali di Premier League, sembilan di antaranya dilakoni sebagai pemain pengganti.

“Tentu saja, saya ingin mendapatkan waktu bermain yang lebih. Saya ingin berada di lapangan selama saya bisa, menjadi yang paling tajam sebisa mungkin dan juga berada dalam kondisi fisik bugar,” ujar Pulisic beberapa waktu lalu.

Chelsea mendatangkan Pulisic dari Borussia Dortmund pada tahun 2019 lalu dengan harga 58 juta pounds. Jika benar salah satu dari Juventus atau Milan datang untuk meminangnya, the Blues harus siap kalau tawaran yang mampir tidak sesuai selera.

Kendati sama-sama menyandang status klub raksasa, angka segitu masih terlalu tinggi untuk Juventus dan Milan. Mereka masih sangat hati-hati dalam membelanjakan uang setelah dihantam efek pandemi Covid-19 dua tahun lalu.

Sumber : bola.net