Tak Mau Imbang Lawan Persebaya, Ciro Alves: Kami Ingin Menang

Duniasports.com – Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves mengincar kemenangan dalam laga kontra Persebaya Surabaya pada matchday kedua Grup C Piala Presiden 2022. Penekanan itu ia sampaikan usai timnya bermain imbang 1-1 dengan Bali United di laga pembuka, Minggu (12/6/2022).

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu, Persib tertinggal lebih dulu sejak menit kedua lewat gol Novri Setiawan. Maung Bandung baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-79 via David Da Silva.

Ciro tak mau hasil seri itu berlanjut pada pertandingan selanjutnya kontra Persebaya, Jumat (17/6/2022). Oleh karenanya, ia dan rekan-rekannya berjanji akan tampil all out.

“Kami harus memberikan yang terbaik di pertandingan selanjutnya. Saya dan kawan-kawan siap bekerja keras lagi untuk membawa Persib meraih kemenangan,” ujar Ciro.

Sedih Tak Bisa Berikan Kemenangan

Lebih lanjut, bomber asal Brasil ini mengaku sedih karena tak bisa memberikan kemenangan buat Persib pada laga pertama di Piala Presiden 2022. Padahal, Maung Bandung berstatus sebagai tuan rumah Grup C.

“Sayang sekali saya belum bisa membawa Persib meraih kemenangan di pertandingan ini,” tutur mantan penggawa Persikabo 1973 ini.

“Padahal, ini momen yang sangat bagus untuk meraih kemenangan di kandang,” imbuh Ciro.

Sama seperti Persib, Persebaya juga bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara FC pada laga pertama Piala Presiden 2022. Gol Bajul Ijo dicetak Ahmad Nufiandani (64′), sementara gol The Guardian tercipta via Anderson Salles (90’+5).

Legenda Arsenal: Jangan Coret Harry Maguire dari Skuat MU, Ten Hag

Jadwal Pertandingan Persib di Grup C Piala Presiden 2022

• Minggu, 12 Juni 2022

Persib 1-1 Bali United

Stadion GBLA

Kick-Off pukul 20.30 WIB

• Jumat, 17 Juni 2022

Persebaya Vs Persib

Stadion GBLA

Kick-Off pukul 20.30 WIB

• Selasa, 21 Juni 2022

Bhayangkara FC Vs Persib

Stadion GBLA

Kick-Off pukul 20.30 WIB

Sumber : bola.net